Wednesday, November 3, 2010

Memasuki Dunia Nyata(kerja)

Dunia mahasiswa merupakan dunia yang menyenangkan, berbagai aktivitas dapat dilakukan saat mahasiswa, mulai dari kuliah, penelitian, organisasi, jalan-jalan, kumpul-kumpul, ngobrol-ngobrol, bisnis ala mahasiswa, naik gunung, sampe pekerjaan yang paling sederhana,,,tidur dengan pulas tanpa diganggu siapapun...(heheheheheh)..

mahasiswa yang terbiasa dengan organisasi, mengadakan kegiatan, bisnis proyek...memang terbiasa dengan aktivitas yang padat dan melelahkan. mereka sudah terbiasa dengan beberapa tugas yang menumpuk dan harus dikerjakan dalam waktu yang bersamaan, baik tugas kuliah,tugas organisasi maupun tugas dari yang lainnya(tugas dari pacar kali ya? hahah)

Bisa dikatakan aku mungkin termasuk dari bagian mahasiswa yang mempunyai
aktivitas yang padat, dari organisasi dan kuliah. tercatat aku menjadi anggota dari 3 organisasi yang berbeda, 3 komunitas, juga tak ketinggalan jadi mahasiswa program LPI...huft...eit... masih ketinggalan satu lagi, menjadi sekertaris takmir masjid juga... dari sekian banyak kegiatan...banyak kegiatan yang bersifat kegiatan lapangan..... tidak ada kegiatan yang aku kerjakan dengan hanya duduk-duduk selama berjam-jam... paling-paling kegiatan mengerjakan tugas saja yang aku lakukan dengan berduduk-duduk ria....

Dunia itupun penuh dengan Idealisme...semuanya bermuatan ideologi yang kental dalam setiap aktivitasnya..

Namun setelah aku memantau dunia pasca kampus, banyak teman-teman mahasiswa yang dulunya aktivis merasakan dunia nyata yang tidak sejalan dengan dunia yang mereka jalani selama di kampus..

Dunia kerja memang penuh dengan ketidaktepatan penggunaan, terutama pada bidang-bidang yang berkaitan dengan hal-hal yang dilakukan dengan duduk. pekerjaan yang sedikit dan terlihat tidak berguna, namun digaji penuh selama sebulan...
hal itulah yang aku rasakan sekarang, datang ke kantor duduk di depan komputer terus tidak melakukan apa-apa. seolah-olah hanya setor muka di kantor saja.. adakah yang salah dengan kerja semacam ini....lama-lama aku bisa meledak dalam kebosanan ini. hal yang bisa dilakukan untuk membunuh waktu hanya menulis dan mengerjakan tugas kuliah....apa daya yang harus aku lakukan...inilah dunia nyata, dunia dimana hedonisme, pragmatisme, dan opurtinisme benar-benar subur di depan mata. siapa saja yang masuk dengan Idealisme yang membumbung tinggi, harus siap-siap menelan pil pahit dunia nyata(dunia kerja)....huft..........

0 komentar:

Post a Comment